MAJALENGKA, Jawa Barat –
Pemerintah Kabupaten Majalengka membuka pekan olahraga dirgantara (Pordiga) Paralayang Bupati Cup III tahun 2018, di lapangan bola Cibatu, Kelurahan Munjul, Kabupaten Majalengka, Jawa Barat. Jumat, (27/04)
Peserta sebanyak 120 atlet paralayang terdiri dari Jawa Barat, DKI Jakarta, dan Banten. Untuk nomor yang dipertandingkan sebanyak 7 kategori lomba yaitu, perorangan putra, beregu junior putra, beregu senior putra, junior putra, senior putra, open, dan khusus putra daerah.
Kegiatan yang digelar selama tiga hari 26-29 ini memperebutkan juga mendapatkan piagam penghargaan, tropy, medali dan hadiah uang pembinaan senilai Rp. 74 Juta.
Event ini untuk mencari minat dan bibit baru bagi putra Majalengka agar menggandrungi olah raga paralayang sekaligus menjadi destinasi wisata terlebih Kabupaten Majalengka didukung oleh adanya Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB).
“Kejuaraan ini juga dalam rangkaian hari jadi Kabupaten Majalengka ke-528 dan menarik wisatawan dari berbagai daerah di Indonesia agar berkunjung ke Kabupaten Majalengka.” kata, Bupati Majalengka DR. H. Sutrisno SE, MSi yang disampaikan oleh Setda, H. Ahmad Sodikin M.M saat sambutan.
Dia berharap semua pihak dapat mendukung kegiatan paralayang dan gantole ini. Dia menilai, olahraga ini akan memberikan dampak positif terhadap perekonomian masyarakat serta dapat memajukan wisata di Kabupaten Majalengka.
“Kita berharap kegiatan ini mendapatkan dukungan dari semua pihak. Lokasi paralayang di Majalengka ini terbaik kedua karena lokasinya yang menantang dan menyuguhkan keindahan alam perbukitan yang mempesona,” paparnya. ** ( Sigit)